Thursday, March 12, 2015

10 Perempuan Yang Merubah Sejarah Dunia

Tanggal 8 Maret lalu adalah Hari Perempuan sedunia. Banyak perempuan yang sangat berpengaruh pada sejarah. Di bawah ini adalah beberapa foto jadul yang pernah membuat heboh dunia.

1. Margareth Hamilton

Source : www.distractify.com
Ia adalah seorang engineer dari proyek Apollo ke Bulan. Margareth berpose di samping  tumpukan buku berisi kode-kode program. Percaya atau nggak, semua kode itu ditulis dengan tangan dan hasil kerjanya itulah yang berhasil membawa astronot ke bulan.

2.  Anna Fisher

Source : www.distractify.com
Astronot perempuan pertama yang lebih dikenal dengan sebutan “The First Mother in Space” pada tahun 1984. Saat itu astronot masih didominasi oleh pria.

3. Uncovered Legs

Source : www.distractify.com
Tahun 1937, saat tren pakaian perempuan selalu panjang dan tertutup, dua perempuan ini dengan cueknya mengenakan celana pendek berjalan di jalan raya Toronto untuk yang pertama kalinya.

4. Maud Wagner

Source : www.distractify.com
Dialah perempuan pertama yang menggunakan tatto di hampir seluruh badannya pada tahun 1907.

5. Simone Segouin

Source : www.distractify.com
Pejuang remaja 18 tahun di Perancis saat perjuangan kemerdekaan negaranya. Foto ini cukup menghebohkan pada tahun 1944

6. Winnie the Welder

Sekitar tahun 1943, ada 2000 perempuan yang bekerja di galangan kapal Amerika dan Winnie adalah salah satunya.

7.Margaret Bourke-White

Source : www.distractify.com
Seorang fotografer perempuan yang memiliki keberanian luar biasa saat ia memanjat gedung Chrysler untuk mengambil gambar.

8.Elspeth Beard

Source : www.distractify.com
Perempuan hebat yang bertekad untuk menjadi perempuan Inggris pertama yang mengelilingi dunia dengan motor sekitar tahun 80-an.

 9. Annette Kellerman

Source : www.distractify.com
Dia berpose dengan baju renang dan foto itu dianggap terlalu vulgar. Ia pun sempat ditangkap dan dipenjara pada tahunn 1907. Padahal sekarang, sudah banyak model berbikini ya?

10. Kathrine Switzer

Source : www.distractify.com
Perempuan pertama yang berhasil tiba di garis akhir pada Boston Marathon pada tahun 1967. Ia bahkan sempat berusaha dihentikan oleh panitia marathon. Iri ya perempuan lebih kuat?

No comments:
Write Komentar